Mudah! Begini Cara Hapus akun Instagram Permanen dan Sementara

Mudah! Begini Cara Hapus akun Instagram Permanen dan Sementara jika kamu bosan menggunakan Instagram.
Cara Hapus akun Instagram Permanen dan Sementara

Cara Hapus akun Instagram Permanen dan Sementara - Ada banyak sebab kenapa kita sampai ingin menghapus akun instagram, entah karena memang bosan dengan aktivitas sosial media atau tekiat kebijakan privacy dan hal lainnya.

Di artikel kali ini kita akan berbagi tutorial bagaimana cara menghapus akun Instagram secara permanen atau sementara. Instagram mendukung kemampuan untuk menghapus akun instagram secara permanen atau sementara.

Nah untuk tutorial hapus akun IG permanen atau sementara kamu bisa ikuti langkah demi langkah yang akan kita bahas pada artikel berikut ini.

Table of Contents

Cara Hapus Akun Instagram Permainan atau Sementara

Tutorial cara menghapus akun Instagram permanen atau sementara ini bisa dilakukan di HP atau komputer menggunakan browser chrome atau browser lainnya.

Cara Menghapus Akun Instagram Permanen

Cara Menghapus Akun Instagram Permanen
  1. Buka halaman Delete Instagram Account di browser
  2. Login dengan username dan password akun Instagram yang ingin kamu hapus secara permanen
  3. Jika sudah, kamu akan diarahkan ke halaman hapus akun Instagram dengan tampilan seperti gambar diatas, Pilih salah satu alasan kamu mengapa ingin menghapus akun pada tab menu "Mengapa Anda menghapus akun Anda?"
  4. Jika sudah memilih alasan, selanjutnya yaitu masukan kembali password Instagram kamu
  5. Terakhir Klik "Hapus Instagram Secara Permanen"
Jika sudah kamu akan diarahkan kembali ke halaman login instagram. Dengan cara ini akun Instagram kamu akan terhapus secara permanen, dan tidak bisa digunakan lagi jika kamu mengoca masuk menggunakan username dan password akun tersebut.

Lalu bagaimana jika akun Instagram kamu hanya ingin di nonaktifkan sementara tanpa perlu menghapus? Tentu saja bisa, caranya sebagai berikut

Cara Menghapus Akun Instagram Sementara

Cara Menghapus Akun Instagram Sementara
  1. Buka halaman Deactivate Instagram Account
  2. Jika kamu belum login, kamu diharuskan masuk ke akun Instagram kamu terlebih dulu
  3. Setelah berhasil masuk, kamu akan diarahkan ke halaman untuk menghapus akun instagram sementara, disini kamu akan mendapatkan peringatan dan pesan terkait akun Instagram kamu jika di nonaktifkan.
  4. Selanjutnya, kamu bisa memilih alasan mengapa akun Instagram kamu ingin dinonaktifkan pada tab menu "Mengapa Anda menonaktifkan akun Anda?" Silakan pilih sesuai keinginan kamu.
  5. Jika sudah kamu masukan lagi password Instagram kamu kemudian Klik tombol "Akun dinonaktifkan sementara"
  6. Selesai
Sampai disini, cara menghapus akun instagram sementara sudah selesai, dengan begitu akun Instagram kamu akan disembunyikan dari Instagram dan orang lainpun tidak bisa melihat akun Instagram kamu.

Lalu bagaimana mengembalikan nya? Cara untuk mengaktifkannya cukup login kembali dengan username dan password Instagram kamu. Dengan begitu akun Instagram kamu akan kembali normal dan terlihat kembali.

Penutup

Nah itu tadi cara menghapus akun instagram secara permanen atau sementara. Semoga dengan adanya artikel ini bisa membantu kamu mengenai masalah akun media sosial Instagram. Semoga bermanfaat dan jangan lupa Share.
Hi. Lets connect and be friends!
Gabung dalam percakapan