WhatsApp sudah Bisa Digunakan di 4 Multi-Perangkat

Bagaimana Login WhatsApp di banyak perangkat? Jangan khawatir update kali ini whatsapp sudah merilis fitur multi-perangkat bisa digunakan 4 perangkat
WhatsApp sudah Bisa Digunakan di 4 Multi-Perangkat

WhatsApp memang menjadi aplikasi pesan instan populer hingga saat ini meski beberapa waktu lalu mengalami isu yang tak sedap. Tapi pengguna tetap memilih bertahan dengan aplikasi tukar pesan yang serba guna ini karena kemudahan dan fitur yang dimilikinya.

Untuk terus memberi kenyamanan serta kemudahaan penggunanya, whatsapp terus merilis pembaharuan kedalam aplikanya mulai dari perubahan di beberapa tampilan Panggilan, Mengirim media yang hanya bisa dilihat sekali dan masih banyak lagi.

Salah satu yang menarik di update kali ini yaitu whatsapp bisa digunakan ke beberapa perangkat sekaligus tanpa bergantung pada ponsel utamanya. Fitur ini memang banyak dibahas dibeberapa forum dan artikel. Tentu saja dengan adanya fitur ini akan lebih mempermudah pengguna untuk mengakses whatsapp di perangkat manapun. Lalu bagaimana cara agar bisa menggunakan whatsapp di banyak perangkat?

Table of Contents

Cara Menggunakan WhatsApp Multi-Perangkat

Fitur Multi-perangkat hanya bisa digunakan untuk pengguna beta, dan belum dirilis secara resmi oleh whatsapp untuk seluruh penggunanya. WhatsApp multi-perangkat ini bisa diakses sekaligus di 4 perangkat yang berbeda seperti desktip, web dan perangkat lain.

Jika kamu penasaran ingin menggunakan fitur yang satu ini, syarat utama yaitu harus bergabung dalam program beta whatsapp. Jika whatsapp kamu sudah terdaftar dalam program beta kamu bisa mengikuti langkah berikut untuk mencoba login di multi-perangkat whatsapp
Fitur Baru Multi-Perangkat WhatsApp Fitur Baru Multi-Perangkat WhatsApp Fitur Baru Multi-Perangkat WhatsApp
1. Buka aplikasi WhatsApp di smartphone kamu
2. kemudian klik ikon tiga titik di pojok kanan atas untuk membuka menu
3. Lalu pilih "Tautkan Perangkat" dan ikuti petunjuk yang ada.
4. Kemudian Klik "Beta Multiperangkat" dan Klik "Gabung"

Jika sudah selesai, kamu bisa login seperti biasa ke whatsapp web atau desktop dengan cara seperti biasa yaitu:
Cara Login Multi-Perangkat WhatsApp Cara Login Multi-Perangkat WhatsApp Cara Login Multi-Perangkat WhatsApp
1. Buka WhatsApp web/ Desktop kamu
2. Selanjutnya Buka WhatsApp di smartphone kamu
3. Klik ikon titik tiga lalu masuk ke menu "Perangkat tertaut"
4. Setelah itu Klik "Tautkan Perangkat" dan Scan barcode yang tampil di whatsapp web/ desktop kamu sebelumnya.

Penutup

Nah itu tadi Cara Logi Multiperangkat Whatsapp, semoga dengan adanya artikel ini bisa memberikan informasi yang bemanfaat. Jangan lupa pantau terus artikel terkait media sosial untuk mendapatkan informasi whatsapp lainnya.
Hi. Lets connect and be friends!
Gabung dalam percakapan